Social Icons

twitterfacebookgoogle pluslinkedinrss feedemail

Jumat, 04 November 2016

Desain Lemari Dua Sisi Inspiratif


Lemari dua sisi hadir untuk menjawab kebutuhan masa kini akan solusi keterbatasan ruang. Dalam aplikasinya, lemari dua sisi dapat menjadi penyekat antar-ruang untuk menggantikan dinding masif. Keberadaannya makin efektif karena selain sebagai penyekat antar-ruang juga sebagai sarana simpan (storage) yang multifungsi. Berikut ini dua inspirasi lemari dua sisi yang diletakkan antara ruang tamu dan ruang keluarga serta antara ruang keluarga dan ruang makan.

Lemari dua sisi antara ruang tamu dan ruang keluarga 


Hunian berkonsep terbuka memiliki penataan ruang tamu dan ruang keluarga yang dirancang menyatu. Untuk itu, diletakkan lemari dua sisi sebagai pembatas di antara keduanya. Lemari dua sisi ini dirancang agar dapat bergerak menyesuaikan kebutuhan ruang dari penghuni yang sewaktu-waktu memerlukan ruang luas untuk kegiatan menjamu tamu.

Bagian sisi yang menghadap ruang tamu dirancang khusus agar memiliki fungsi sebagai tempat simpan benda koleksi dan memberi warna pada ruang tamu tersebut. Hadirnya wallpaper pada background lemari dua sisi bertujuan untuk memberikan warna pada ruang tamu agar lebih hidup. Untuk itu, dinding di sekitar ruang tamu sengaja dipilihkan yang berwarna natural agar wallpaper pada lemari dua sisi terlihat menarik dan menonjol.

Bagian sisi lemari yang menghadap ke arah ruang keluarga difungsikan sebagai tempat menyimpan TV beserta kelengkapannya. Lemari simpan yang berpintu kayu dirancang hanya dapat dibuka dari arah ruang keluarga saja, karena kebutuhan simpan di ruang keluarga lebih banyak dibandingkan di ruang tamu. Sebaliknya, lemari simpan yang berpintu kaca bening dirancang dapat dibuka dari dua arah, yaitu ruang tamu dan ruang keluarga.

Gaya modern yang sangat khas pada lemari dua sisi ini pun dilengkapi dengan aksen warna hijau yang menenangkan. Karakter bentuknya yang simpel, clean, dan modular sangat khas gaya modern. Kesan simply green pun hadir pada lemari dua sisi ini. Hadirnya kombinasi pola simpan yang cukup beragam pada lemari dua sisi ini mampu memberikan variasi bentuk yang tidak monoton.

Lemari dua sisi antara ruang tamu dan ruang keluarga  


Ruang keluarga dan ruang makan adalah ruangan yang paling sering digunakan oleh anggota keluarga untuk berkumpul bersama. Dengan demikian, kenyamanan di dalam ruangan harus
diperhatikan dengan baik. Hadirnya dominasi warna cokelat pada lemari dua sisi ini dapat membantu kesan ruangan menjadi hangat. Pilihan warna cokelat juga dapat menimbulkan keakraban antaranggota keluarga di dalam ruangan.

Modul kotak pada desain lemari yang terlihat umum dan sederhana dapat menarik mata bila disusun dengan sedemikian rupa. Apalagi dengan pengombinasian dua warna yang membuat desain lemari jadi tidak monoton. Ditambahkannya beberapa aksen alumunium pada handle dan penggunaan pipa stainless steel sebagai penyangga membuat lemari berkesan lebih modern. Permainan bentukan yang modular, sangat sesuai dengan gaya modern yang diangkat.

Pola penyimpanan yang dihadirkan pada lemari dua sisi ini pun beragam. Di bagian tengah, kiri, dan kanan lemari terdapat kabinet berpintu kayu tertutup. Kabinet tersebut dirancang bisa dibuka secara ayun ke samping dari kedua sisi lemari. Kemudian di bagian tengah lemari juga terdapat dua kabinet berpintu kaca sandblast, yang dirancang dengan teknik bukaan ayun ke bawah. Sementara itu, desain kabinet lain berwujud rak terbuka. Karena memiliki ragam variasi pola simpan, kedua sisi lemari dirancang serupa. Sisi lemari yang menghadap ke ruang keluarga serupa dengan sisi lemari yang menghadap ke ruang makan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
Blogger Templates